Bonek meriahkan HUT PWI Jawa Timur ke-67

Kredit Foto:
win6
Puluhan Bonekmania ikut meramaikan acara jalan sehat bertema "Mlaku Bareng Pakde Karwo dan Gus Ipul", dalam rangka peringatan HUT Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Jawa Timur ke-67 dan Hari Pers Nasional (HPN) 2013 Tingkat Jawa Timur 2013, Minggu (3/3/13).

Rute jalan sehat dimulai dari depan Gedung Grahadi Surabaya, melewati Jalan Panglima Surabaya, patung karapan sapi di Jalan Basuki Rahmat dan kembali ke Grahadi. Para Bonekmania ikut berjalan bersama ribuan peserta lainnya. Bahkan disepanjang perjalanan mereka tak henti-hentinya menabuh genderang yang biasa digunakan saat memberi dukungan di lapangan.

Turut hadir pula Wakil Gubernur Jawa Timur, Syaifullah Yusuf (Gus Ipul); Ketua PWI Jawa Timur, Ahmad Munir; Ketu Sie Wartawan Olahraga (SIWO) Jawa Timur, Arif Sosiawan dan beberapa pihak lainnya. Dalam acara tersebut membagikan ratusan hadiah, dengan hadiah utama 6 unit sepeda motor.
Komentar