Hubungan Indonesia dengan Slovenia khususnya dibidang perdagangan terus dirajut, dan delegasi bisnis negara itu melakukan kunjungan Kehormatan dan Pertemuan Bisnis ke Indonesia melalui Kemendag, di Jakarta, Jumat (4/3). Pada kunjungannya delegasi Slovenia melakukan kunjungan kehormatan kepada Dirjen PEN yang didampingi oleh perwakilan dari Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM), Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) dan Kementerian Pertahanan, dilanjutkan dengan business to business (b2b) meeting antara pelaku usaha Slovenia dengan pengusaha Indonesia.
Dalam pertemuan bisnis, dari pihak Indonesia terlihat di antaranya PT. Kereta Api Indonesia, PT. Krakatau Steel, PT. PLN dan PT. INKA serta sejumlah perusahaan yang bergerak di sektor industri penting termasuk industri pengolahan air minum dan produsen mobil pemadam kebakaran. Selain itu, delegasi akan mengunjungi Permanent Trade Display/Customer Serveice Center (CSC) di Gedung Utama, Lantai 2, Kementerian Perdagangan.(foto: kemendag.go.id)
Dalam pertemuan bisnis, dari pihak Indonesia terlihat di antaranya PT. Kereta Api Indonesia, PT. Krakatau Steel, PT. PLN dan PT. INKA serta sejumlah perusahaan yang bergerak di sektor industri penting termasuk industri pengolahan air minum dan produsen mobil pemadam kebakaran. Selain itu, delegasi akan mengunjungi Permanent Trade Display/Customer Serveice Center (CSC) di Gedung Utama, Lantai 2, Kementerian Perdagangan.(foto: kemendag.go.id)
