SIWO PWI JATIM Award 2016 di Banyuwangi

Kredit Foto:
Syaiful Arif
KANALSASTU - Dalam rangka Hari Pers Nasional (HPN) 2016, Seksi Wartawan Olahraga (SIWO) PWI Jatim memberikan penghargaan (Award) kepada sejumlah atlit Jatim yang dinilai berprestasi, Kamis (24/3/2016) bertempat di Pendopo Kabupaten Banyuwangi.

Penganugerahan Award yang disaksikan Bupati Banyuwangi Abdullah Azwar Anas itu diserahkan oleh Ketua PWI Jatim Ahmad Munir, Ketua SIWO Jatim Arief Sosiawan, dan Wakil Ketua Koni Jatim Sucipto. Sejumlah lembaga terkait dan pelatih serta pengurus cabang olahraga juga mendapatkan penghargaan tersebut.

Bupati Abdullah Azwar Anas sendiri menerima sejumlah penghargaan, diantaranya Banyuwangi dinilai sebagai Kabupaten Peduli Olahraga, serta Bupati Anas mendapatkan penghargaan khusus ( Special Achievement Award) karena dianggap mampu membawa daerahnya menjadi kabupaten yang disegani di dunia olahraga, khususnya balap sepeda.

Komentar