Neymar diantara bintang El Clasico

(WIN): Kalau boleh dibilang siapa pemain yang paling bahagia dalam duel klasik Barcelona melawan Real Madrid dalam laga El Clasico, Sabtu (26/10/13) di Nou Camp tadi malam? Tak lain adalah bintang baru Barcelona Neymar da Silva.

berkat lesakan satu golnya ke gawang Diego Lopez serta satu assistnya kepada Alexis Sanchez, Barcelona akhirnya berhasil meraih angka penuh melawan seterunya Real Madrid.

Neymar berhasil menunjukan performa terbaiknya dari sederet para bintang lapangan seperti rekan setimnya Lionel Messi, Cristiano Ronaldo maupun pemain termahal di dunia saat ini Gareth Bale.
Komentar