Ekspansi di Surabaya, Dekoruma Buka Dua Experience Center Sekaligus

KANALSATU – Platform home and living Dekoruma semakin gencar melakukan ekspansi di tanah air. Kali ini, Dekoruma mengincar pasar Surabaya dan membuka dua gerai Dekoruma Experience Center sekaligus.
”Selain banyaknya permintaan dari masyarakat, kami melihat adanya peluang bagi Dekoruma karena Surabaya merupakan kota terbesar kedua setelah Jakarta, di mana pembangunan apartemen dan landed housing berukuran kecil juga meningkat serta memerlukan furniture dan desain hemat tempat (space-saving) serta multifungsi, seperti produk yang dihadirkan Dekoruma,”ujar CEO dan Co Founder Dekoruma, Dimas Harry Priawan saat pembukaan Dekoruma Experience Center di HR Muhammad, Surabaya, Kamis (14/4/2022).
Dua gerai Dekoruma experience center di Surabaya masing-masing berada berada kawasan Surabaya barat dan Surabaya timur. Dekoruma Experience Center HR Muhammad terdiri dari bangunan 3 lantai dan sudah dapat dikunjungi oleh keluarga Indonesia mulai hari ini, tanggal 15 April 2022. Sedangkan Dekoruma Experience Center Manyar terdiri dari bangunan 2 lantai dan akan segera dibuka pada tanggal 22 April 2022.
Surabaya juga menjadi gateway atau hub Dekoruma untuk menjangkau Indonesia Timur.
Sebelumnya, sejak awal tahun, Dekoruma telah menghadirkan empat Dekoruma Experience Center di beberapa kota di Indonesia, seperti Bandung, Depok dan Bekasi.
Meskipun pembelian produk Dekoruma bisa dilakukan secara online, namun kehadiran experience center tetap dibutuhkan untuk memberikan pengalaman kepada konsumen terhadap produk-produk Dekoruma. “Di sini konsumen bisa mencoba, merasakan produk-produk furniture yang ingin dibeli,” jelasnya.
Dimas menambahkan, Dekoruma menghadirkan produk dengan signature style, yaitu Japandi (Japanese dan Scandinavian). ”Maka dari itu, produk dan desain yang dihadirkan Dekoruma tidak hanya indah, namun juga multifungsi dan hemat tempat (space-saving),” ujarnya.
Gaya Japandi ini terdiri dari beberapa sub-style seperti Japandi Natural, Japandi Modern, Japandi Klasik dan Japandi Industrial untuk memenuhi berbagai preferensi gaya. Selain produk home and furnishing, Dekoruma juga memiliki jasa desain interior dan properti untuk kebutuhan hunian masyarakat. (KS-5)