Siantar Top Targetkan Peningkatan Penjualan Dua Digit Sampai Akhir 2023

PRODUK UNGGULAN: Armin dan Suwanto, Direktur PT Siantar Top Tbk. menunjulkan sejumlah contoh produk unggulan Perseroan, di sela Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) 2022 di Surabaya, Jumat (23/6/2023). (ard)

KANALSATU - PT Siantar Top Tbk. sampai akhir 2023 mentargetkan peningkatan dua digit dari keberhasilan tahun lalu, yang membukukan total penjualan sebesar Rp4,93 triliun.

Armin, Direktur PT Siantar Top Tbk. mengatakan meski sampai akhir 2022 lalu kondisi pasar belum pulih, namun Perseroan bisa menyampaikan performa cukup bagus.

Hal itu dibuktikan dengan raihan total penjualan bersih sampai akhir 2022 sebesar Rp4,93 triliun, atau mengalami kenaikan sebesar 16,26 % dari tahun 2021.

"Jika tahun 2021 Perseroan membukukan total pendapatan sebesar Rp4,24 triliun, pada 2022 perolehan meningkat 16,26%, dengan laba bersih sebesar Rp624,5 milliar," katanya saat Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) 2022  di Surabaya, Jumat (23/6/2023).

Peningkatan penjualan tersebut, lanjut Armin, didukung oleh kontribusi baik dari penjualan lokal maupun ekspor, dengan melakukan pendistribusian yang merata di semua channel.

Lebih jauh dia menjelaskan, untuk Tahun 2023 Perseroan pada kuartal pertama berhasil mencapai peningkatan sekitar 5%, dan terus berupaya untuk mencapai peningkatan penjualan.

"Sampai akhir tahun 2023, estimasi target bisa tumbuh sekitar dua digit, tentunya dengan berbagai strategi, dan dengan penyesuaian harga produk," kata Armin.

Dalam RUPS Tahun buku 2022 tercatat ada 6 poin yang dipaparkan, antara lain Penyampaian dan Persetujuan atas Laporan Tahunan Perseroan.

Laporan itu menyangkut Pertanggungjawaban Direksi dan Laporan Tugas Pengawasan Dewan Komisaris, termasuk Laporan Keuangan yang memuat Neraca dan Perhitungan Laba Rugi Perseroan. (ard)

Komentar