The Palace Jeweler Reopening Gerainya di Tunjungan Plaza 3 Surabaya

KANALSATU – The Palace Jeweler, melakukan reopening atau pembukaan kembali gerainya yang berada di Tunjungan Plaza 3 Surabaya. Gerai The Palace Jeweler ini memiliki konsep seperti gerai sebelumnya, yaitu megastore sehingga bisa menjadi “one stop jewelry shopping destination”.
Para konsumen pun tidak perlu berpindah-pindah gerai untuk menemukan perhiasan yang sesuai dengan keinginan dan kebutuhannya. Sebagai informasi, gerai The Palace Jeweler di Tunjungan Plaza 3 yang dibuka sejak tahun 2017 ini sempat direnovasi dan melakukan reopening pada tanggal 4 Agustus 2023.
Gerai baru ini dirancang dengan desain modern yang memiliki lebih banyak showcase perhiasan dan tanpa pintu, sehingga para pengunjung merasakan nuansa friendly dan terbuka, juga memiliki akses masuk lewat mana saja untuk berkunjung serta berbelanja perhiasan.
General Manager The Palace Jeweler Jelita Setifa mengatakan reopening gerai di Tunjungan Plaza 3 ini merupakan bagian dari upaya The Palace Jeweler untuk memperkuat pelayanan bagi para pelanggan yang merupakan pencinta perhiasan di Surabaya.
”Ini juga merupakan bukti dari komitmen The Palace Jeweler dalam menerapkan konsep 3T ‘Therlengkap, Therjamin, Therjangkau’ yang selalu diusung oleh The Palace Jeweler dalam setiap aktivitasnya,” kata Jelita disela event “Semarak Kemilau Perhiasan The Palace Jeweler” di Tunjungan Plaza Surabaya, Jumat (4/8/2023).
Pada acara Semarak Kemilau Perhiasan The Palace Jeweler yang digelar dari tanggal 2-13 Agustus 2023 ini, terdapat banyak penawaran yang sayang untuk dilewatkan. Pengunjung bisa mendapatkan gratis liontin berlian Kekaseh seharga Rp7 jutaan, hasil kolaborasi The Palace Jeweler dengan Anne Avantie, serta bisa mengikuti promo beli emas gratis emas yang disponsori oleh Lakuemas.
Area Manager The Palace Jatim Jateng Lombok, Erwin Sugiarto Gunarsa menambahkan, di Jawa Timur, The Palace Jeweler memiliki enam gerai. Tiga di antaranya di Surabaya, kemudian masing-masing satu gerai di Sidoarjo, Malang dan Jember.
Dikatakan Erwin, Masyarakat Surabaya masih banyak yang menggemari perhiasan emas karena ada nilai investasinya. ”Sedangkan diamond disuka karena kualitasnya dan dianggap sebagai investasi gaya hidup,” lanjut Erwin lagi.
Di The Palace Jeweler, selain emas perhiasan juga menyediakan logam mulia Antam sebagai pilihan berinvestasi.
Ke depan, The Palace Jeweler juga sudah berencana melakukan ekspansi di Galaxy Mall. ”Rencananya awal tahun depan. Kemudian, kami juga berencana ekspansi ke Gresik,” ungkap Erwin. (KS-5)