Jerman usulkan pajak BBM untuk atasi pengungsi

KANALSATU - Usulan Jerman untuk memberlakukan pajak bahan bakar di seluruh benua Eropa demi membantu penyerapan imigran disambut oleh Komisaris Eropa untuk euro Valdis Dombrovskis, seperti dilansir majalah berita Spiegel, Sabtu (30/01).
Menteri Keuangan Jerman Wolfgang Schaeuble pekan lalu mencetuskan ide memperkenalkan pajak bahan bakar di Eropa demi membantu menutupi biaya untuk mengatasi krisis imigran terburuk di benua tersebut sejak Perang Dunia II.
“Pajak bahan bakar, di tingkat nasional atau Eropa, bisa menjadi sumber pembiayaan, terutama jika Anda melihat harga bahan bakar yang saat ini mencapai titik terendah sepanjang sejarah,” kata Dombrovskis.
“Saya sepakat dengan Schaeuble, kita membutuhkan ide baru di Eropa untuk mengatasi krisis pengungsi,” kata Dombrovskis yang juga menjabat sebagai wakil presiden Komisi Eropa.
Saran Schaeuble memicu kritik, terutama dari dalam jajaran partai konservatifnya CDU.(AFP/ant)