Presiden Chad Idriss Deby ketuai Uni Afrika

KANALSATU - Presiden Chad Idriss Deby mengambil alih jabatan ketua Uni Afrika (UA), Sabtu (30/01), untuk menggantikan Presiden Zimbabwe Robert Mugabe.

“Saya menerima tugas ini dengan gembira tapi juga sedikit kegelisahan karena tanggung jawab yang Anda percayakan kepada saya cukup berat dan penuh dengan tantangan,” kata Deby, saat berpidato di markas UA di Ethiopia.

Dia mengatakan kepada rekan sesama presiden bahwa konflik di seluruh benua tersebut harus diakhiri.

“Semua yang kita lakukan saat ini akan sia-sia dan tanpa tujuan jika kita membiarkan Afrika terus dilanda krisis berkepanjangan: Sudan Selatan, Libya, Somalia, Burundi, Sahel, cekungan Danau Chad,” ungkap Deby.

“Melalui diplomasi atau kekuatan... kita harus mengakhiri semua tragedi pada era kita. Kita tidak bisa menciptakan kemajuan dan bicara soal pembangunan jika bagian dari anggota tubuh kita sakit. Kita seharusnya menjadi pelaku utama dalam mencari solusi untuk krisis di Afrika.”

Deby (63), salah satu presiden yang paling lama berkuasa di Afrika, mulai menjabat sebagai presiden Chad pada Desember 1990, setelah perang yang menggulingkan rezim Hissene Habre. (AFP/ant)

Komentar