Serangan drone AS targetkan pemimpin Shebab Somalia

KANALSATU - Amerika Serikat (AS) kembali melancarkan serangan drone di Somalia, kali ini menargetkan pemimpin senior Shebab yang diduga telah merencanakan serangan terhadap warga AS di Mogadishu, ungkap Pentagon pada Jumat (01/04).

Pengumuman itu muncul tak lama sebelum Presiden Obama menyampaikan pernyataan rinci tentang program drone kontroversial AS.

Serangan pada Kamis dilancarkan bekerja sama dengan pejabat Somalia dan menargetkan Hassan Ali Dhoore, ungkap juru bicara Pentagon Peter Cook.

Seorang pejabat pertahanan AS mengatakan bahwa serangan itu menargetkan mobil yang dikendarai Dhoore dengan dua anggota Shebab lain. “Kami mengawasinya dalam waktu yang lama,” ujar pejabat itu.

Serangan itu dilakukan kurang dari sebulan setelah drone dan pesawat tempur AS menghantam kamp pelatihan Shebab di Somalia, menewaskan lebih dari 150 gerilyawan.(AFP/Antara)

Komentar