Barcelona juara La Liga 2015-2016

Bungkam tuan rumah Granada 3-0

KANALSATU - Hasil Liga Spanyol tadi malam antara Granada vs Barcelona ditutup dengan skor 0-3 berkat hattrick Luis Suarez. Kemenangan vital di Los Carmenes di jornada 38 pada Sabtu (14/5) memastikan pasukan Luis Enrique jadi juara Liga Spanyol. Skor Barca vs Granada ini membuat kemenangan Real Madrid di kandang La Coruna jadi sia-sia.

Barcelona resmi menjadi kampiun Liga Spanyol dengan total mencetak 91 poin dari 38 pertandingan. Gelar ini semakin istimewa karena Luis Suarez juga menyandang status top skor La Liga dengan total 40 gol. Klub Catalan sendiri turun dengan formasi terbaik mereka, trio MSN di depan, hanya minus Claudio Bravo sang kiper utama yang cedera.

Awalnya, Barcelona bermain di bawah standar. Tekanan semakin kuat untuk mereka, ketika di pertandingan lain Cristiano Ronaldo mencetak gol. Artinya, jika skor itu bertahan, Madrid yang akan juara dengan 90 poin. Namun, ketelatenan Barca berbuah juga pada menit 22.

Luis Suarez yang belakangan sangat tajam, tiba-tiba saja lolos dari kawalan pemain belakang Granada. Tidak ada yang menghalangi El Pistolero untuk gol ke-38 musim ini ketika ia tinggal mendorong bola kiriman Jordi  Alba. Skor 0-1, Granada berusaha menghadang Barca lebih jauh dengan permainan keras mereka.

Namun gol kedua Barcelona datang dengan cara lebih menawan. Javier Mascherano mengirimkan bola lambung jauh ke arah Dani Alves yang di garis gawang mengumpan ke tengah. Tidak ada yang menyangka, Luis Suarez akan datang menyerobot lantas mencetak gol ke-39-nya musim ini.

Unggul dua gol, Barcelona  semakin nyaman di Los Carmenes, melupakan kegagalan mereka dua tahun lalu. Namun, Granada belum menyerah, ketika Fran Rico menguji Marc Andre Ter Stegen di menit 60. Ketegangan tiba-tiba menjalar terlalu cepat, ketika kontak yang intens merusak konsenttrasi pemain. Lima kartu kuning keluar dari saku wasit sejak menit 62 dalam rentang seperempat jam.

Pesta gol Barcelona dilengkapi oleh kerjasama cantik Trio MSN di menit 87. Lionel Messi mengirim umpan terobosan kepada Neymar, dan sang bintang Brazil tidak serakah, menyodorkan bola datar untuk dimakan Luis Suarez. Skor akhir 0-3, Barcelona tidak tertahankan lagi untuk jadi juara.(win12)

Gol: Luis Suárez 22′, 38′, 87′
Granada (4-4-2): Fernandez; Lomban, Babin, Lopes, Costa; Rico, Doucoure, Perez, Rochina (Cuenca 46); Penaranda, El-Arabi (Barral 77)
Barcelona (4-3-3): Ter Stegen; Dani Alves, Pique, Mascherano (Mathieu 75), Alba; Rakitic (Arda Turan 77), Busquets Sergi Roberto 87), Iniesta; Suarez, Messi, Neymar.

 

Komentar