Tolak aneksasi Crimea, anggota perlemen Rusia dipecat

KANALSATU - Majelis rendah parlemen Rusia pada Jumat (10/06) memutuskan untuk memecat satu-satunya anggota parlemen yang menolak aneksasi Crimea terkait ketidakhadirannya yang lama dari lembaga legislatif tersebut.

Ilya Ponomaryov, politikus yang sering menghadiri pertemuan oposisi dan tinggal di Amerika Serikat sejak 2014, dituding terlibat dalam penggelepan 750 ribu dolar Amerika (sekitar Rp10 miliar) dari Skolkovo Foundation, proyek kawasan perusahaan teknologi tinggi yang diharapkan Kremlin bisa mengimbangi Silicon Valley.

Politikus oposisi itu menolak tuduhan yang bermotif politik tersebut.

Pada Jumat, 413 anggota parlemen mendukung pemecatan Ponomaryov dari posisinya di parlemen. Hanya tiga anggota State Duma yang menolak usulan tersebut, tulis anggota parlemen oposisi Dmitry Gudkov di akun Facebook-nya.

Anggota parlemen Vladimir Zhirinovsky, yang mengetuai partai nasionalis, menuding Ponomaryov menyebarkan “propaganda anti-Rusia yang mengerikan,” menurut kantor berita TASS.(AFP/ant/win)

Komentar