Lawan Vietnam, Alfred Riedl panggil 26 pemain

KANALSATU – Peluang Timnas senior Indonesia untuk memenangi laga uji coba kontra Vietnam pada 9 Oktober nanti cukup besar. Itu seiring tidak hadirnya tiga pemain andalan Vietnam yang merumput di luar negeri.
Mereka yang dipastikan tak bisa digunakan tenaganya adalah itu Luong Xuan Truong, Nguyen Tuan Anh, dan Nguyen Cong Phuong. Selama ini, mereka menjadi andalan Vietnam dalam setiap pertandingan. Pengalaman ketiga pemain yang bermain di klub Korea dan Jepang, cukup membantu tim untuk tampil solid.
"Tapi kami tidak masalah tanpa pemain-pemain yang bermain di luar. Kami punya banyak pemain bagus dari dalam kompetisi kami sendiri. Kami akan mencoba kekuatan Indonesia, dengan pemain yang ada," kata Nguyen Huu Than, pelatih Vietnam dilansir Binh Dinh.
Sebelumnya, Huu Than sempat kecewa karena Indonesia tidak akan tampil dengan tim terbaik seiring masih jalannya kompetisi. Namun, di sisi lain Vietnam juga menghadapi problem yang sama sehingga bisa disebut, kedua timnas akan bertanding tidak dengan kekuatan terbaik.
Pelatih Timnas Indonesia Alfred Riedl terus memberikan kesempatan kepada pemain – pemain yang performanya dinilai bagus di Torabika Soccer Championship (TSC).
Nah, jelang, melawan Vietnam di Jogjakarta pada 9 Oktober nanti, Riedl kembali memberikan kesempatan kepada lima pemain , termasuk Andik Vermansah, di luar mereka yang ikut pemusatan latihan di Solo pada 22-27 September lalu. (win12)
Kiper
1. Andritany Ardhiyasa, Persija Jakarta
2. Jandia Eka Putra, Semen Padang
3. Hery Prasetyo, Madura United*
Belakang
4. I Putu Gede Juni Antara, Bhayangkara FC
5. Manahati Lestusen, PS TNI*
6. Benny Wahyudi, Arema Cronus
7. Hansamu Yama Pranata, Barito Putera
8. Dominggus Fakdawer, Persipura
9. Abdul Rahman Sulaiman, Bali United*
10. Fachrudin Wahyudi, Sriwijaya FC
11. Rudolof Yanto Basna, Persib Bandung
12. Abdul Rachman, Persiba Balikpapan
13. Muhammad Abduh Lestaluhu, PS TNI
Tengah
14. Andik Vermansyah, Selangor FA*
15. Septian David Maulana, Mitra Kukar
16. Evan Dimas Darmono, Bhayangkara FC
17. Ichsan Kurniawan, Sriwijaya FC
18. Bayu Pradana Andriatmoko, Mitra Kukar
19. Dedi Kusnandar, FC Sabah Malaysia
20. Zulham Malik Zamrun, Persib Bandung
21. Rizki Rizaldi Pora, Barito Putera
22. Jefri Kurniawan, Pusamania Borneo FC*
Depan
23. Irfan Haarys Bachdim, Hokkaido Consodole Sapporo
24. Boaz Theofilius Erwin Solossa, Persipura Jayapura
25. Lerby Eliandry Pong Babu, Pusamania Borneo FC
26. Ferdinand Alfred Sinaga, PSM Makassar
Catatan : *) mereka yang baru bergabung dalam pemusatan latihan jelang lawan Vietnam.