Mnachester City taklukan tim terbaik dunia

KANALSATU - Pep Guardiola menyebut Manchester City sukses menaklukkan Barcelona, ‘tim terbaik dunia’. Kemenangan 3-1 The Citizens atas Barca memang menuai banyak pujian. Pasalnya, klub Liga Inggris itu terbukti bisa membunuh mantan tim Guardiola, bukan dengan taktik parkir bus, melainkan dengan sepakbola yang sama-sama menyerang.
Jika dibandingkan, kemenangan Manchester City pada Rabu (2/11) memang tidak setelak saat mereka dicukur oleh Barcelona 4-0 di Camp Nou. Tetapi, ini adalah kemenangan perdana The Citizens atas klub Catalan dalam enam pertemuan mereka. Yang tidak kalah penting, Pep tidak perlu mengubah gaya sepakbola yang super ofensif menjadi super defensif untuk hasil dominan ini.
Uniknya, Pep Guardiola menyebut sepakbola penuh dengan misteri. Satu kesalahan bisa berakibat perubahan besar untuk seluruh pertandingan. Ia membandingkan dua pertemuan dengan Barcelona yang cukup kontras, “Penampilan kami 11 melawan 11 di Barcelona (Camp Nou, sebelum kartu merah Claudio Bravo), jauh lebih baik daripada 38 menit pertama di sini (Etihad).”
“Dalam 38 menit pertama (laga tadi malam) kita melihat tim terbaik dunia. Kami benar-benar dalam masalah besar. Ketika Barcelona memiliki kesempatan mencetak gol kedua, maka pertandingan bakal selesai (seperti di pertemuan pertama).”
“Tapi sepakbola memang seperti ini, speerti ketika Fernandinho jatuh dan Messi mencetak gol di Barcelona. Gol kami (Ilkay Gundogan di babak pertama karena kesalahan Sergi Roberto) mengubah hasil pertandingan.”
“Pemain kami sadar, dengan gol itu, momen buruk di pertandingan ini sudah berakhir. Pada babak kedua, kami kompak, kami tampil dengan high pressing yang apik, dan memenangi banyak perebutan bola dengan hal itu. Juga, kami bertahan dengan low blocks, dan mengguakan serangan balik gaya kami melawan mereka.”
Bagi Pep Guardiola, kemenangan Manchester City ini penting bagi perkembangan tim karena, dengan polesan yang masih serba sebentar, City bisa menumbangkan tim sekelas Barca. Katanya, “Melihta situasi kami dengan waktu singkat yang kami habiskan bersama (sejak Pep datang musim panas lalu), melawan tim terbaik dunia, juga posisi kami di grup, kemenangan ini sangat penting.”
Pep Guardiola juga sedikit bercanda tentang peluang timnya di 16 besar Liga Champions. Katanya, “Kami beruntung, jika lolos kami tidak akan berjumpa Barca di ronde berikutnya (tim yang berasal dari grup yang sama tidak akan dibenturkan dalam undian).”(WIN12)