BRI BO Jemursari Surabaya Jadi Mitra Penyalur TPG Non PNS Kemenag Jawa Timur

MITRA PENYALUR TPG: BRI RO Jemursari Surabaya menjadi Mitra Penyalur Tunjangan Profesi Guru (TPG) Non Pegawai Negeri Sipil (PNS) di Kemenag Jawa Timur, setelah dilakukan penandatanganan kerja sama di Aula Timur Kemenag Jatim, pada Senin, 19 Mei 2025. (dok/bri)

KANALSATU - Bank Rakyat Indonesia (BRI) Branch Office (BO) Jemursari menjalin sinergi dengan Kantor Wilayah Kementerian Agama (Kemenag) Provinsi Jawa Timur.

Sinergi itu diwujudkan dengan  Penandatanganan Kerja Sama (PKS) dengan Kantor Wilayah Kementerian Agama (Kemenag) Provinsi Jawa Timur.

Dengan PKS ini BRI RO Jemursari menjadi salah satu Bank Mitra Penyalur Tunjangan Profesi Guru (TPG) Non Pegawai Negeri Sipil (PNS) di lingkungan Kemenag Jawa Timur.

Penandatanganan PKS ini dilakukan di Aula Timur Kemenag Jatim, pada Senin, 19 Mei 2025, yang dihadiri Branch Manager BRI BO Jemursari Surabaya, Octarez Abi Ibrahim, dan Rizki Fitriani dari SBL BRI Regional Office (RO) Surabaya.

Sedangkan dari Kemenag Jawa Timur dihadiri Kepala Kanwil Kemenag Jatim Akhmad Sruji Bahtiar, Kepala Bagian Tata Usaha Kanwil Kemenag Prov. Jatim Syaikhul Hadi, Kabid Pendidikan Madrasah  Kanwil Kemenag Prov. Jatim Sugiyo, Kabid PAIS Kanwil Kemenag Prov. Jatim Moh Amak Burhanudin, Kabid Pendidikan Diniyah dan Pondok Pesantren Kanwil Kemenag Prov. Jatim Imam Turmidi, serta Para Pejabat Eselon III dan Pembimas dan Ketua Tim pada Pendis.

Branch Manager BRI BO Jemursari Surabaya, Octarez Abi Ibrahim, mengatakan penandatanganan kerja sama tersebut dilakukan dalam rangka meningkatkan kinerja dan fungsi kedua belah pihak, yaitu antara Kemenag dan perbankan.

"Dengan kerja sama ini akan memberikan manfaat dan keuntungan bagi BRI melalui sinergi dengan mitra seperti BUMN, Perusahaan Anak, dan Perusahaan Afiliasi. Kolaborasi ini juga bertujuan untuk meningkatkan efektivitas dan efisiensi pelayanan Kementerian Agama," katanya, Senin (2/6/2025).

Octarez menyebutkan langkah tersebut bisa memberikan manfaat dan keuntungan bagi BRI, baik dari segi finansial maupun non-finansial. Dan diharapkan kerja sama tersebut bisa lebih meningkatkan pelayanan di jajaran Kementerian Agama secara lebih efektif dan efisien.

Sementara itu Kepala Kanwil Kemenag Jawa Timur, Akhmad Sruji Bahtiar, menjelaskan bahwa Kemenag dan perbankan saling membutuhkan. Sehingga diperlukan pemahaman dan kesepakatan bersama, utamanya dalam menjalin kerjasama.

"Tujuan bersama kita adalah memberikan layanan kepada nasabah, dalam konteks ini adalah para penerima TPG di lingkungan Kanwil Kemenag Jatim. Tentunya kita ingin memberikan layanan yang terbaik, baik yang diberikan Kanwil Kemenag Jatim, maupun yang diberikan pihak perbankan," ujarnya.

Dia berharap langkah kerja sama yang terjalin ini dapat memberikan keuntungan kemanfaatan dan kualitas layanan dari Kemanag dan perbankan kepada masyarakat. (ard)

Komentar