Timmas U-19 dipastikan uji coba ke Eropa

KANALSATU - Tim Nasional (Timnas) Indonesia U-19 dipastikan melakoni uji coba ke Eropa. Evan Dimas dkk bakal menjajal tim-tim asal Inggris dan Spanyol. Hanya saja, tim mana saja yang bakal menjadi lawan tanding Timnas U-19, belum diketahui secara pasti.

"Kami masih menggelar rapat. Detailnya belum bisa dibocorkan sampai sekarang. Kemungkinan ada 4 hingga 6 laga uji coba yang akan dilaksanakan. Rencananya, berangkat sekitar 10 September 2014," kata Sekretaris Jenderal PSSI Joko Driyono, Senin (25/8/14).

Yang jelas, uji coba Timnas U-19 ke Benua Biru bukan dalam format kompetisi. "Uji coba di Eropa yang akan dijalankan Timnas U-19 formatnya bukan turnamen," tegas Joko.

Sebelumnya, Timnas U-19 memang dijadualkan mengikuti kompetisi COTIF di Spanyol. Namun, rencana itu batal dengan berbagai alasan. Akhirnya, Evan Dimas dkk berlaga di turnamen Hassanal Bolkiah Trophy 2014.(win6)

Komentar