Bangkrut, Marussia lego mobil F1 di toko online

KANALSATU - Manajemen Tim Marussia telah memutuskan untuk menjual seluruh aset lewat toko online. Termasuk sepasang mobil Formula 1 (F1) yang digunakan Max Chilton dan Jules Bianchi pada musim lalu. Mobil mulai dijual oleh Marussia mulai 16-18 Desember 2014, dengan sistem lelang.
Keputusan itu diambil setelah Marussia bangkrut dan tidak bisa tampil pada musim depan. Berbagai upaya telah dilakukan oleh manajemen untuk menyelamatkan Marussia dari krisis. Beberapa investor sempat berniat membeli Marussia. Namun pada akhirnya, negosiasi gagal di tengah jalan.
Lebih dari 200 staf di tim Marussia merasa frustrasi. Mereka mengaku sudah tak sanggup lagi mencari investor baru untuk menghidupi tim F1 yang berbasis di Banbury, Inggris tersebut.
"Tak usah dikatakan. Fakta ini memang mengecewakan. Tetapi inilah kenyataan bisnis, kami sudah tak bisa bersaing dan menutup pintu," kata salah seorang administrator tim Marussia, Geoff Rowley, seperti dilansir Mirror.
Selain mobil F1, Marussia juga menjual aset-aset lainnya. Seperti baju balapan, helm, mesin mobil, dan sebagainya.(win6)