Cristiano Ronaldo perpanjang kontrak hingga 2021

KANALSATU – Cristiano Ronaldo akan memperpanjang kontrak di Real Madrid hingga 2021. Demikian yang diklaim oleh Cadena SER. CR7 sendiri sudah menegaskan, dirinya ingin pensiun di kubu Santiago Bernabeu. Mengenai isu kepergiannya ke PSG atau klub lain, Ronaldo menyebut, saat ini dirinya ingin bertahan di Los Blancos.

Isu kepindahan Cristiano Ronaldo dari Real Madrid terus menguat karena dua hal. Pertama, ia sudah menjadi top skor Los Blancos sepanjang masa. Ini merupakan cita-cita Ronaldo kala menerima pinangan Madrid tujuh musim lalu. Jika cita-cita sudah terkabul, mungkin saja CR7 kemudian ingin mencari petualangan baru.

Kedua, rumor yang terus berkembang tentang pendekatan PSG terhadap Ronaldo. CR7 kedapatan berbicara kepada Laurent Blanc, pelatih Paris, pasca Real Madrid menghadapi tim tersebut. Selain itu, ada gosip, Ronaldo sengaja meluncur ke Paris dengan jet pribadi pasca Real Madrid menumbangkan Wolfsburg di Liga Champions. Tujuannya cuma satu: mengurus perpindahan ke PSG.

Namun kali ini, Cristiano Ronaldo tampaknya sudah membulatkan tekad untuk bertahan. Kepada La Sexta, Ronadlo menyebut, “Saya pikir, saya ingin bertahan di Real Madrid. Memperpanjang kontrak? Akan lebih baik jika ucapan itu datang dari Florentino Perez (presiden Madrid). Perpanjangan kontrak ini akan menjadi langkah cerdas untuk Madrid.”

Cadena SER menyebut, Cristiano Ronaldo akan segera memperpanjang kontraknya hingga tiga tahun. Dengan demikian, jika kontrak terakhir CR7 akan berakhir pada 30 Juni 2018, maka kontrak barunya akan membuat Ronaldo bertahan hingga 30 Juni 2021, atau lima tahun lagi.

Terkait dengan kemungkinan tetap di Real Madrid hingga usia 36 tahun, Ronaldo mengungkap, “Saya sangat bahagia dan ingin tetap di sini, karena saya tidak melihat ada tim yang lebih baik daripada Real Madrid.”(win12)

 

Komentar