PRSI Jatim pantau perenang muda

KANALSATU – Pasca Pekan Olahraga Nasional (PON) XIX/2016 Jawa Barat (Jabar), Pengurus Provinsi (Pengprov) Persatuan Renang Seluruh Indonesia (PRSI) Jawa Timur (Jatim) akan berbenah.
Setidaknya, regenerasi atlet akan segera dilakukan proyeksi Puslatda PON mendatang tahun 2020 di Bumi Cenderawasih, Papua. Hal itu dikatakan manajer renang Jatim Rheswanda. “Ini sudah menjadi program utama kami. Usai PON kita segera lakukan re-generasi atlet dan memantau perenang muda,” kata Rheswanda, Rabu (19/10/16).
Untuk melakukan hal tersebut, kata dia, akan menggelar bebera kejuaraan renan, diantaranya piala Walikota Surabaya, Krapsi, hingga Popda. Beberapa syarat utama sudah disiapkan pihak PRSI Jatim untuk menjaring atlet muda potensional.
"Kita akan membuat batasan, yakni 2 besar Jatim dan 8 besar nasional. Supaya setiap atlet yang kita kirim, karena dia 8 besar nasional pasti dia masuk final," kata Rheswanda.
Menurutnya, perenang putri Jatim pasca PON Jabar masih diperkuat Adinda Larasati, Nurul dan Ressa Kania Dewi. “Mereka masih menjadi harapan tim renang putri Jatim, yang bisa berprestasi di PON 2020,” pungkas Rheswanda. (win16)