Arjaw's Juara Futsal antar Kelurahan
Turnamen Futsal Bayu Airlangga

KANALSATU – Turnamen Futsal ‘Bayu Airlangga’ antar Kelurahan se Surabaya, ditutup dengan kemenangan tim Futsal Arjaw's dari Kelurahan Jagir, usai menundukkan Akademi Bulor, Kelurahan Banyu Urip, dengan skor 5-4, di Lapangan Futsal Gool, Mangga Dua, Minggu (7/42019).
Dodi Irawan, ketua panitia turnamen berharap event tersebut menjadi agenda tahunan dan bisa digelar dengan skala lebih besar. “Semoga event ini bisa kami gelar setiap tahun, agar futsal di kalangan remaja Surabaya tetap solid,” ucapnya.
Sementara, Bayu Airlangga penggagas turnamen futsal antar kelurahan mengaku puas dengan penyelenggaraan tersebut, lantaran antusias para peserta mengikuti turnamen futsal cukup banyak. “Ini salah satu bukti di Surabaya, bahwa futsal antar kelurahan diminati banyak penggemar,” katanya.
Bayu Airlangga juga mendoakan, kesebelasan kebanggan arek – arek Surabaya (Persebaya) yang melaju final lawan Arema FC, di Piala Presiden 2019, bisa keluar sebagai juara.
"Harapan saya untuk Persebaya, semoga bisa mencetak tiga gol di pertandingan final leg pertama. Yang penting Persebaya harus menang, baik di leg pertama maupun leg kedua. Sebab kekuatan Persebaya saat ini adalah salah satu yang terbaik di Indonesia,” ucap Ketua Muda Mudi Demokrat Jawa Timur. (ks-6)