Rangkaian HPN 2025, PWI Jawa Timur Sukses Gelar Donor Darah

KANALSATU - Donor darah memperingati Hari Pers Nasional (HPN) 2025, diselenggarakan Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Jawa Timur bersama Unit Transfusi Darah (UTD) PMI Kota Surabaya, berlangsung sukses.
Acara yang digelar Sabtu (22/2/2025) itu, dimulai sejak pukul 08:00 WIB, ternyat mendapat sambutan antusias dari para pendonor dari Surabaya dan kota sekitarnya.
Wajar saja, acara dikemas riang gembira, seperti sambil menunggu giliran diperiksa, peserta dihibur grup musik “New Putramega Surabaya”.
Konidi itu memucu kegiatan yang berlangsung di Gedung PWI Jawa Timur itu, dipadati antrean peserta donor.
Saat antri itu, empat dara cantik dari grup musik New Putramega Surabaya menghibur dengan membawakan lagu-lagu yang di-request peserta donor darah.
Peserta donor darah sebagian besar diikuti dari jajaran Kepolisian Polda Jawa Timur dan TNI.
Menurut Ketua Panitia Donor Darah PWI Jatim, Syaiful Anam, target peserta sebanyak 200 orang. “Sebagian besar diikuti Polisi dan TNI, Lainnya dari wartawan dan masyarakat umum,” ujar Cak Anam, panggilan akrabnya.
Ketua PWI Jawa Timur, Lutfil Hakim, menyatakan rasa bangga atas terselenggaranya donor darah di kantor PWI ini.
“Ini wujud kegiatan amal. Setiap HPN selalu mengadakan donor darah dan bentuk kegiatan amal sosial lainnya,” ujarnya.
Untuk kedepannya, menurut Lutfil Hakim, PWI Jawa Timur akan terus melakukan kegiatan bakti sosial berupa donor darah dan kegiatan sosial lainnya.
Rangkaian HPN 2025 PWI Jawa Timur diawali acara 'Jalan Sehat Bersama Wartawan' pada Minggu, 16 Februari 2025 lalu, kemudian dilanjutkan donor darah hari ini, Sabtu (22/2/2025).
"Setelah donor darah, kita lanjut dengan seminar, salah satunya adalah seminar tentang ketahanan pangan, lanjut lagi acara turnamen golf, dan diakhiri malam resepsi HPN yang rencananya April 2025," tegas Lutfil.
Sebelumnya, Ketua Unit Transfusi Darah (UTD) PMI Kota Surabaya, Martono Adi, mengemukakan pihaknya siap selalu men-support kegiatan sosial donor darah yang diselenggarakan PWI Jawa Timur.
“Sudah sering kita bekerjasama dengan PWI Jawa Timur, dulu bersama juga dengan Yayasan Pundi Amal. Ya di PWI Jawa Timur itu,” ujarnya mengenang kegiatan sebelumnya.
Hasilnya, lanjut Martono, kegiatan ini sangat dirasakan manfaatnya untuk membantu mereka yang sedang membutuhkan kantong darah.
"kita mengingat semboyan donor darah PMI adalah, “Setetes Darah Kita, Nyawa Bagi Sesama," tuturnya. (ard)