Jelang Ramadan, Harga Cabai dan Bawang Merah Naik Signifikan

KANALSATU - Menjelang bulan suci Ramadan 2025, harga cabai merah mengalami lonjakan signifikan. Jika sebelumnya berkisar Rp30.000/kg, kini harganya naik menjadi Rp60.000 hingga Rp65.000/kg.
Tidak hanya cabai merah, cabai rawit juga mengalami kenaikan dari Rp55.000/kg menjadi Rp85.000/kg.
Maysaroh (46), pedagang cabai di pasar tradisional Keputran Surabaya, menjelaskan bahwa kenaikan harga ini disebabkan oleh minimnya pasokan dari petani dan pengepul. Faktor cuaca ekstrem yang melanda Jawa Timur dalam beberapa pekan terakhir juga turut berkontribusi terhadap kenaikan harga.
"Harga dari pemasok sudah naik, jadi kami sebagai pedagang juga harus menyesuaikan harga jual. Teman-teman pedagang lain juga mengatakan bahwa stoknya terbatas, makanya harga naik," ungkapnya, Rabu (26/2/2025).
Selain cabai, harga bawang merah juga mengalami kenaikan cukup tajam. Sebelumnya berada di kisaran Rp30.000/kg, kini mencapai Rp50.000 hingga Rp55.000/kg.
Meskipun harga tiga komoditas pangan ini meningkat drastis, sejumlah pembeli seperti pedagang ritel dan kuliner masih dapat menoleransi lonjakan tersebut.
Azam (38), pedagang makanan ‘pecel lele’, menilai kenaikan ini masih dalam batas wajar, terutama menjelang Ramadan. Meski sedikit khawatir, ia tetap mempertahankan porsi dagangannya tanpa mengurangi bahan baku.
"Kenaikan harga ini mungkin terjadi karena faktor musiman menjelang Ramadan. Selain itu, cuaca beberapa minggu terakhir juga kurang bersahabat, yang kemungkinan menjadi penyebab utama," ujarnya. (KS-5)