Di ARCH:ID 2025, KENCANA Tampilkan Struktur ‘Boomerang’ yang Ringan dan Dinamis

KANALSATU - KENCANA Baja Ringan kembali menegaskan komitmennya terhadap inovasi dan keberlanjutan di industri konstruksi dengan berpartisipasi dalam ARCH:ID 2025. Forum arsitektur tahunan yang digagas Ikatan Arsitek Indonesia (IAI) ini diselenggarakan pada 8-11 Mei di Tangerang, Jawa Barat.
Tahun ini, ARCH:ID mengusung tema “Performative Archipelagos”, sebuah ajakan bagi para pelaku industri untuk mengeksplorasi desain arsitektur yang menyesuaikan dengan konteks geografis dan budaya kepulauan Indonesia secara fungsional dan estetis.
Sebagai pemain dengan pengalaman lebih dari tiga dekade, KENCANA menampilkan instalasi interaktif yang menonjolkan kekuatan, efisiensi, dan fleksibilitas baja ringan dalam arsitektur tropis yang modular. Keseluruhan instalasi tidak hanya mencerminkan inovasi teknologi, tetapi juga filosofi desain yang mendalam.
Di bawah desain arsitek Jefry Angkasa dari Angkasa Architects, booth KENCANA tampil sebagai struktur estetis dan fungsional yang mengintegrasikan identitas visual dan nilai-nilai produk KENCANA. Bentuk arsitektural booth mengadopsi filosofi ‘Boomerang’, simbol merek KENCANA, yang diterjemahkan dalam pola sirkulasi looping dan bentuk struktural terbuka yang ringan dan ritmis.
“Konsep ‘Boomerang’ kami gunakan sebagai narasi ruang yang mengalir dan dinamis. Kami ingin menegaskan bahwa baja ringan bukan sekadar material konstruksi, tetapi juga medium kreatif yang mampu membentuk ruang yang kuat, presisi, namun tetap ringan secara visual dan struktural,” ujar Jefry Angkasa.
Seluruh elemen struktur – mulai dari dinding, plafon, hingga atap – dibangun dengan produk-produk unggulan KENCANA. Warna merah mendominasi tampilan booth sebagai representasi kekuatan, energi, dan semangat inovasi yang menjadi karakter brand ini.
Booth KENCANA mengusung sistem P.E.B dan menggabungkan sejumlah produk unggulan seperti Atap Ecosnap, Ecoclip, Pipa Hollow Galvanis, Pintu Ruangan KENCANA, dan Ceiling 3D. Setiap produk dipadukan untuk menciptakan bangunan utuh yang kokoh sekaligus estetis.
Menariknya, beberapa elemen seperti Atap Ecosnap dan Ecoclip tak hanya difungsikan sebagai penutup atas, tetapi juga menjadi dinding dan aksen ruang.
Salah satu elemen menarik dari partisipasi KENCANA adalah konektivitas langsung booth mereka dengan instalasi utama ARCH:ID 2025, Jembatan Khatulistiwa. Terletak di titik sentral ruang pamer, jembatan ini menjadi penghubung antara ruang-ruang utama, termasuk akses langsung menuju booth KENCANA yang dapat dicapai dari lantai dasar maupun dari struktur jembatan itu sendiri.
(KS--5)