Lawan Kedan FA, Persebaya ingin gunakan G 10 N

KANALSATU - Persebaya ingin menggunakan Stadion Gelora 10 November (G 10 N), Tambaksari, Surabaya saat melawan klub Malaysia Premier League (MPL), Kedan FA, dalam laga uji coba yang dijadualkan Kamis (25/9/14) mendatang.
"Maunya di Tambaksari (G 10 N). Tanggal 25 September besok, kalau jadi kami akan melawan Kedah FA. Mereka yang mau datang kesini," kata pelatih Persebaya Rahmad Darmawan, Selasa (16/9/14).
Ini bukan kali pertama Rahmad mengutarakan keinginannya untuk merumput di Stadion Tambaksari. Sudah sejak lama keinginan Rahmad itu harus terpental. Pihak Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya beralasan stadion G 10 N masih dalam proses renovasi.
Alhasil, Persebaya lebih banyak menghabiskan waktunya di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT). Selain terkendala jarak yang cukup jauh, stadion ini juga bermasalah dari segi keamanan. Tercatat, sudah dua kali pintu stadion jebol, yakni saat melawan Persela Lamongan dan Persepam Madura United dalam kompetisi Indonesia Super League (ISL).
Kerugian bernilai ratusan juta rupiah pun harus ditangguh oleh pihak panitia penyelenggara (Panpel). Di sisi lain, pendapatan yang mereka terima tak sebanding dengan besarnya lubang kerugian yang harus mereka tutupi.(win16/win6)