Arema Cronus bungkam BSU 3-0

KANALSATU - Hasil Torabika Soccer Championship (TSC) 2016 antara Arema Cronus vs Bhayangkara Surabaya United telah dilangsungkan di Stadion Kanjuruhan Malang pada Minggu, tanggal 15 Mei 2016. Inilah hasil laporan pertandingan Arema vs Surabaya United Bhayangkara dalam lanjutan Indonesia Soccer Championship Level A (ISC A) 2016 yang dimenangkan oleh tuan rumah dengan skor 3-0.

Berlaga di depan puluhan ribu Aremania yang memadati Kanjuruhan, pasukan Singo Edan tampil agresif sejak awal pertandingan. Meskipun sang bomber Cristian Gonzales masih absen lantaran cedera, namun lini serang Arema masih sangat berbahaya dengan menempatkan Gustavo Giron sebagai ujung tombak.

Arema menutup babak pertama dengan skor 1-0 berkat gol Srdan Lopicic. Sementara di babak kedua, sepasang gol dengan mulus bersarang ke gawang Bhayangkara Surabaya United yang dikawal oleh mantan kiper Timnas Indonesia di era Nil Maizar, Wahyu Tri Nugroho.

Gol kedua skuat asuhan Milomir Seslija dipersembahkan oleh striker mungil berjuluk The Joker, Sunarto. Sementara gol penutup pesta tuan rumah tercipta berkat aksi Gustavo Giron. Skor 3-0 untuk kemenangan Arema Cronus atas Bhayangkara Surabaya United menjadi hasil akhir pertandingan derby Jawa Timur ini.(win12)

Susunan Pemain
Arema Cronus (4-3-2-1): Kurnia Meiga; Ahmad Alfarizie, Hamka Hamza, Goran Ganchev, Benny Wahyudi; Srdan Lopicic, Ferry Aman Saragih, Raphael Maitimo; Estaban Vizcarra, Antoni Putro Nugroho; Gustavo Giron | Pelatih: Milomir Seslija

Bhayangkara Surabaya United (4-3-3): Wahyu Tri Nugroho; Hari Satria Perdana, M. Fathurochman, Otavio Dutra, Suroso; Khairullah Abdelkhebir, Muhammad Hargianto, Paulo Helber Sousa; Ilham Udin Armayn, Rudi Widodo, Thiago dos Santos | Pelatih: Ibnu Grahan

 

Komentar