Warga Haiti protes pembatalan hasil pemilu

KANALSATU - Ratusan pendukung Partai Haitian Tet Kale yang diusung mantan presiden Michel Martelly menggelar protes di Port-au-Prince pada Selasa (07/06) setelah hasil pemilu tahun lalu dibatalkan.
Keputusan yang diambil pada Senin untuk membatalkan hasil pemilu presiden kontroversial tersebut dibuat menyusul rekomendasi dari sebuah komisi independen yang menemukan penggelapan di putaran pertama pemilu pada Oktober 2015.
Calon presiden Jovenel Moise, yang dipilih langsung oleh Martelly, dinyatakan sebagai pemenangnya.
“Kelas politik lama tidak setuju bahwa seorang pria seperti Jovenel Moise unggul dalam pemilu,” kata demonstran Sauveur Gue.
“Mereka ingin pemilunya diulang, jadi kami turun ke jalan untuk meminta putaran kedua dengan dua calon yang paling unggul,” tambahnya.(AFP/ant)