FBI tahan 5 orang terkait pengeboman New York

KANALSATU - Otoritas federal pada Minggu (18/09) menahan lima orang yang diduga terlibat dalam pengeboman New York, lapor New York Daily News, mengutip sumber penegak hukum yang namanya tidak ingin disebut.

FBI cabang New York mencuit bahwa tidak ada orang yang dituntut sehubungan dengan ledakan di kota di wilayah Chelsea itu, yang melukai 29 orang. Namun, mereka tidak menyebutkan soal penangkapan.

“Kami memang menghentikan sebuah kendaraan untuk kepentingan penyelidikan,” kata FBI di Twitter. “Belum ada orang yang dituntut dengan dakwaan kejahatan apa pun. Penyelidikan masih berlanjut.”

New York Daily News mengatakan lima penumpang di dalam kendaraan tersebut ditahan untuk diinterogasi.

Mobil itu dicegat pada pukul 21.30 saat menuju Belt Parkway dari arah Jembatan Verrazano-Narrows, yang menghubungkan Brooklyn dengan Staten Island di New York.

New York Daily News melaporkan bahwa beberapa senjata ditemukan di dalam mobil tersebut.(AFP/Ant)

Komentar