Awal Ramadan, Lebih dari 72 Ribu Penumpang Manfaatkan Layanan Kereta Api Jarak Jauh

KANALSATU - Awal Ramadan menjadi momentum bagi masyarakat untuk melakukan perjalanan pulang kampung guna menyambut bulan suci bersama keluarga. PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi 8 Surabaya mencatat peningkatan signifikan dalam jumlah pelanggan yang menggunakan layanan kereta api jarak jauh pada periode Jumat (28/2) hingga Minggu (2/3).
Sebanyak 72.247 pelanggan tercatat memanfaatkan layanan ini, dengan 35.809 pelanggan berangkat dari stasiun di wilayah Daop 8 Surabaya, sementara 36.638 pelanggan tiba di berbagai stasiun yang berada dalam wilayah operasional tersebut.
Manager Humas KAI Daop 8 Surabaya, Luqman Arif, menjelaskan bahwa meningkatnya volume perjalanan ini dipengaruhi oleh tradisi masyarakat yang biasa melakukan perjalanan pulang kampung menjelang Ramadan, yang dikenal sebagai munggahan atau megengan. Keinginan untuk melaksanakan ibadah puasa pertama bersama keluarga turut mendorong lonjakan permintaan layanan kereta api.
“KAI akan terus berkomitmen memberikan layanan terbaik bagi pelanggan dengan memastikan kesiapan operasional, peningkatan fasilitas, serta penerapan berbagai inovasi guna meningkatkan kenyamanan perjalanan,” ujar Luqman Arif.
Berdasarkan data yang dihimpun hingga Sabtu (1/3) pukul 09.00 WIB, jumlah pelanggan yang naik dan turun di stasiun wilayah Daop 8 Surabaya selama tiga hari terakhir menunjukkan tren yang cukup tinggi. Pada Jumat (28/2), tercatat sebanyak 18.294 pelanggan berangkat dan 15.723 pelanggan tiba di stasiun-stasiun wilayah Daop 8 Surabaya.
Sementara itu, pada Sabtu (1/3), jumlah pelanggan yang berangkat mencapai 9.265 orang, sedangkan pelanggan yang tiba sebanyak 12.932 orang. Kemudian, pada Minggu (2/3), terdapat 8.250 pelanggan yang berangkat dan 7.983 pelanggan yang tiba.
Luqman menambahkan bahwa angka ini masih akan terus bertambah karena penjualan tiket masih berlangsung. Sebagian besar pelanggan melakukan perjalanan menuju berbagai kota tujuan populer, seperti Semarang, Jakarta, Yogyakarta, Bandung, dan Ketapang.
Untuk mengakomodasi tingginya permintaan, KAI telah menyiapkan berbagai langkah strategis, antara lain dengan mengoperasikan kereta api fakultatif setiap akhir pekan, meningkatkan layanan digital, serta menerapkan program keberlanjutan guna menciptakan pengalaman perjalanan yang lebih ramah lingkungan.
Terdapat tiga kereta api fakultatif yang dioperasikan oleh KAI Daop 8 Surabaya, yaitu KA Sancaka Fakultatif dengan rute Surabaya Gubeng - Yogyakarta, KA Arjuno Ekspres dengan rute Surabaya Gubeng - Malang, serta KA Arjuno Ekspres dengan rute Malang - Surabaya Gubeng.
Selain itu, bagi calon pelanggan yang berencana melakukan perjalanan selama periode Ramadan, KAI mengimbau untuk merencanakan perjalanan lebih awal. Tiket dapat dipesan hingga 45 hari sebelum keberangkatan melalui aplikasi Access by KAI, situs web kai.id, serta berbagai mitra resmi penjualan tiket.
“KAI terus mengimbau pelanggan untuk memanfaatkan berbagai fitur layanan digital yang telah disediakan guna kemudahan perjalanan, termasuk pemesanan tiket secara online serta layanan check-in dengan sistem face recognition boarding gate,” pungkas Luqman Arif. (KS-5)