HUT ke-80 RI di Istana Merdeka: Sakralnya Upacara Bendera Berlanjut ke Pesta Rakyat Meriah

Tabola Bale Bikin Suasana "Pecah"

Foto : BPMI Setpres

 

KANALSATU – Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia di Istana Merdeka, Jakarta, Minggu (17/8/2025), menghadirkan suasana yang lengkap. Upacara yang sakral, meriah, sekaligus penuh kebersamaan. 

Upacara bendera yang dipimpin Presiden Prabowo Subianto berlangsung khidmat, sebelum berubah menjadi pesta budaya yang semarak dan diwarnai momen unik saat Presiden ikut berjoget bersama rakyat.

Acara dimulai sejak pagi dengan penampilan Gita Bahana Nusantara (GBN), disusul lantunan Endah Laras lewat “Tanah Airku”, serta Cakra Khan dan Isyana Sarasvati dengan lagu “Rumah Kita – Negeriku”. Rossa menambah nuansa kebangsaan dengan “Indonesia Pusaka”, sebelum upacara detik-detik proklamasi digelar.

Dalam upacara, Presiden Prabowo membacakan teks proklamasi yang pertama kali dikumandangkan Soekarno pada 17 Agustus 1945. Seluruh peserta kemudian mengheningkan cipta, dilanjutkan doa oleh Menteri Agama Nasaruddin Umar. 

Paskibraka Tim “Indonesia Berdaulat” menjalankan tugas dengan sempurna saat mengibarkan Sang Merah Putih diiringi lagu kebangsaan Indonesia Raya.

Selepas prosesi resmi, suasana Istana Merdeka kembali meriah lewat pagelaran seni bertajuk “Bhinneka Tunggal Ika”. Penampilan Tari Barong Bali, Tarian Merah Putih, hingga atraksi pencak silat yang dibawakan aktor Iko Uwais menghadirkan kekayaan budaya Nusantara. 

Penari Miracle Dancers Family tampil dengan koreografi tradisi bernuansa modern, sementara Musikal Dol dari Bengkulu menambah energi kebanggaan nasional.

Menurut kurator Eko Supriyanto, konsep tahun ini istimewa karena menghadirkan lintas usia, lintas generasi, dan lintas daerah. “Baru pertama kali ditampilkan di HUT RI, dan ini jadi cara kita menegaskan betapa spesialnya bangsa ini,” ujarnya.

Pesta budaya mencapai puncaknya ketika lagu “Tabola Bale” dibawakan Silet Open Up feat Diva Aurel. Irama energik khas Timur langsung mengundang seluruh hadirin bergoyang, termasuk para pejabat negara. 

Sorakan semakin riuh saat Presiden Prabowo turun dari panggung kehormatan untuk berjoget bersama pasukan upacara dan tamu undangan, menjadikan halaman Istana Merdeka berubah menjadi panggung rakyat.

Perayaan HUT ke-80 RI di Istana Merdeka tahun ini pun menjadi simbol kuat bahwa kemerdekaan adalah milik semua. (KS-9)

Komentar