Surabaya Gerak Cepat Pulihkan Kota Pasca Demo, Eri Cahyadi Pimpin Pembersihan Fasilitas Publik

KANALSATY – Pemerintah Kota Surabaya bergerak cepat memulihkan kondisi kota pasca aksi massa yang terjadi pada Jumat (29/8/2025). Wali Kota Surabaya, Eri Cahyadi, turun langsung memimpin pembersihan di sejumlah ruas jalan utama, termasuk Jalan Pemuda dan Jalan Gubeng Pojok, demi memastikan keselamatan dan kenyamanan warga.

Didampingi jajaran Pemkot dari Dinas Lingkungan Hidup (DLH), Dishub, Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (DPKP), serta Dinas Sumber Daya Air dan Bina Marga (DSDABM), Eri bahkan ikut memegang selang air untuk membersihkan material sisa demo.

“Kami tidak mau ada korban kecelakaan karena jalan licin. Tadi ada dua warga yang jatuh, makanya kita langsung minta penyiraman oleh PMK supaya jalan aman dilalui,” kata Eri, Sabtu (30/8/2025).

Selain membersihkan jalan, Pemkot juga menangani sisa gas air mata yang masih menimbulkan rasa perih di mata pengendara motor. Demi memaksimalkan proses pembersihan, sejumlah ruas jalan sempat ditutup sementara.

“Kalau kena angin besar, bekas gas air mata masih bisa bikin mata pedih. Jadi kita sterilkan dulu area ini,” jelas Eri.

Terkait fasilitas umum yang rusak, Eri memastikan Pemkot segera melakukan perbaikan total. “Semua yang rusak akan kita perbaiki. Anggarannya sudah disiapkan, langsung dikerjakan,” tegasnya.

Sebagai langkah antisipasi, Pemkot memutuskan meniadakan sementara Car Free Day di Jalan Darmo dan Jalan Tunjungan hingga kondisi benar-benar normal. Meski demikian, Eri menegaskan bahwa roda perekonomian Surabaya tidak boleh terhenti.

“Pembersihan ini untuk memastikan aktivitas warga dan ekonomi tetap berjalan lancar. Surabaya harus tetap guyup, rukun, dan bergotong-royong membangun kota,” pungkasnya.
(KS-6)

Komentar