Pertamina Patra Niaga Salurkan Bantuan Pendidikan dan Ganti Oli Gratis untuk Ojol Surabaya

Melalui Enduro Entrepreneurship Program, Pertamina Patra Niaga memberikan layanan ganti oli gratis untuk pengemudi ojek online di Surabaya.
KANALSATU -   Pertamina Patra Niaga kembali menunjukkan komitmen sosialnya dengan menyasar para pengemudi ojek online (ojol) di Surabaya. 

Melalui program Pertamina Patra Niaga Berbagi, perusahaan menyalurkan bantuan perlengkapan pendidikan bagi ratusan anak ojol sekaligus memberikan layanan ganti oli gratis.

Kegiatan yang menjadi bagian dari Enduro Entrepreneurship Program ini digelar di SPBU COCO Jemursari, Surabaya, Rabu (24/12/2025). 

Sebanyak 500 paket alat sekolah dibagikan kepada anak-anak pengemudi ojol, sementara 300 botol oli disalurkan melalui layanan ganti oli gratis untuk kendaraan roda dua.

Direktur Utama Pertamina Patra Niaga, Mars Ega Legowo Putra, mengatakan program tersebut merupakan wujud kehadiran Pertamina sebagai perusahaan energi nasional yang berperan aktif mendukung masyarakat, khususnya pelaku sektor informal.

“Pengemudi ojek online memiliki peran penting dalam menopang mobilitas dan aktivitas ekonomi harian. Melalui kegiatan ini, kami ingin hadir lebih dekat dan memberikan manfaat nyata bagi mereka dan keluarganya,” ujar Mars Ega.

Ia menegaskan, bantuan pendidikan diberikan sebagai investasi jangka panjang untuk mendukung masa depan generasi penerus dari keluarga pengemudi ojol. Menurutnya, akses pendidikan yang baik menjadi kunci dalam membangun sumber daya manusia yang unggul dan berdaya saing.

Secara nasional, Enduro Entrepreneurship Program digelar di 16 lokasi di berbagai provinsi dengan melibatkan 70 bengkel mitra dari Sales Region 1 hingga 7 serta unit produksi Pertamina Lubricants di Cilacap, Gresik, dan Jakarta. 

Sepanjang 2025, program ini telah menjangkau sekitar 6.000 pelanggan dengan layanan servis dan ganti oli gratis, sekaligus memberikan manfaat pendidikan bagi ratusan anak keluarga ojol.

“Harapan kami, kegiatan ini dapat meringankan aktivitas para pengemudi dan memperkuat semangat gotong royong dalam membangun Indonesia yang lebih baik,” pungkas Mars Ega.
(KS-5)

Komentar