Jaksa Argentina berani menuntut presiden terkait korupsi

KANALSATU - Seorang Jaksa Argentina pada Selasa (14/02) menuntut penyelidikan yudisial dari dugaan konflik kepentingan keuangan presiden negara tersebut, Mauricio Macri.

Macri dituduh mengalami konflik kepentingan dalam mengawasi sebuah kesepakatan sebagai presiden untuk melunasi utang yang dikeluarkan oleh layanan pos dalam sebuah periode ketika masih dikendalikan oleh bisnis ayahnya.

Pemerintahannya membantah tuduhan itu.

Jaksa Penuntut Umum Pedro Zoni mengajukan permintaan dengan hakim federal yang sekarang harus memutuskan apakah akan memulai penyelidikan yudisial penuh.

Para Jaksa dan lawan-lawan Macri menyatakan bisnis keluarga presiden konservatif tersebut mendapat manfaat keuangan dari kesepakatan itu, yang mereka katakan secara efektif melunasi sebagian utang tersebut.

Seorang anggota parlemen sayap kiri oposisi Victoria Donda menyebutnya sebagai "tindakan korupsi," dalam sebuah komentar di radio.(AFP/Antara)

Komentar