XLSMART Pastikan Lebih 95 Persen Jaringan Sumatra Tetap Beroperasi

KANALSATU - PT XLSMART Telecom Sejahtera Tbk (XLSMART) memastikan stabilitas jaringan tetap terjaga selama libur Natal dan Tahun Baru 2026, termasuk di tengah tantangan cuaca ekstrem berupa banjir dan tanah longsor di sejumlah wilayah Sumatra.
Selama periode Nataru, lebih dari 95 persen jaringan XLSMART di Sumatra tetap beroperasi, meski beberapa lokasi terdampak banjir akibat curah hujan tinggi. XLSMART langsung mengaktifkan prosedur kesiapsiagaan bencana dan melakukan pemantauan jaringan secara intensif.
Direktur & Chief Technology Officer XLSMART Shurish Subbramaniam mengatakan, langkah antisipatif telah disiapkan jauh hari untuk menjaga kontinuitas layanan.
“Performa jaringan tetap terjaga dan tidak mengalami gangguan berarti berkat peningkatan kapasitas hingga dua kali lipat, pengerahan mobile BTS di titik strategis, kesiapan genset, serta rekayasa pengalihan jaringan jika terjadi gangguan di lapangan,” jelasnya.
Di wilayah terdampak banjir, XLSMART melakukan pengamanan perangkat jaringan, pengalihan trafik ke BTS terdekat, serta penyediaan sumber energi cadangan. Sebagian besar lokasi berhasil dipulihkan dalam waktu kurang dari 24 jam setelah kondisi memungkinkan.
Tak hanya fokus pada ketahanan jaringan, XLSMART juga mencatat tingginya mobilitas pelanggan selama Nataru. Lebih dari 450 ribu pelanggan memanfaatkan layanan roaming internasional, meningkat sekitar 4 persen dibandingkan tahun sebelumnya, dengan tujuan utama Malaysia, Singapura, Hongkong, dan Australia.
“Komitmen kami adalah memastikan pelanggan tetap terhubung, baik saat liburan, mobilitas tinggi, maupun dalam kondisi darurat bencana,” tegas Shurish.
Saat ini, XLSMART melayani 79,6 juta pelanggan di seluruh Indonesia dengan dukungan 209 ribu BTS, mayoritas 4G dan sejumlah BTS 5G, serta jaringan fiber optik ratusan ribu kilometer yang terus dikembangkan untuk menjawab pertumbuhan trafik data nasional.
(KS-5)