Bandara Sungai Tebelian ditarget selesai 3 tahun

JAKARTA (WIN): Pemerintah Pusat menargetkan pembangunan bandara baru di Sungai Tebelian, Kabupaten Sintang, Kalimantan Barat yang dimulai tahun ini, dapat selesai dalam tiga tahun. Saat ini, pemerintah sudah mengeluarkan anggaran sekitar Rp210 miliar.
Adapun dana tersebut digunakan untuk pembebasan lahan pembangunan runway dan taxiway. "Pemerintah daerah sudah menyerahkan aset lahan seluas 144,07 hektare untuk pembuatan bandara tahap pertama. Tiga tahun mudah-mudahan selesai sampai terminal-terminalnya," kata Direktur Jenderal Perhubungan Udara, Kementerian Perhubungan Herry Bakti di Jakarta, Kamis (13/3/14).
Saat ini, pemerintah sedang melakukan kajian detail mengenai desain konstruksi untuk memperkirakan investasi yang dibutuhkan guna membangun bandara tersebut.
Bupati Sintang Milton Crosby menambahkan, tanah seluas 144,07 hektare itu untuk pembangunan tahap awal. Pemda telah menyiapkan pembangunan tahap selanjutnya.
Kini, bandara yang ada tidak lagi bisa menampung perkembangan ekonomi Kabupaten Sintang. "Frekuensi penerbangan di Bandara Sintang saat ini sebanyak dua kali sehari, baik perintis maupun komersial. Padahal setahun lalu, penerbangan di Sintang hanya ada tiga hari sekali," terang Milton.(win6)